Cool Blue Outer Glow Pointer

بِسمِ اللَّهِ الرَّحمٰنِ الرَّحيمِ

Sunday, July 18, 2010

PAN: Aneh Rapor Merah Patrialis karena Gagal Bangun Lapas

Jakarta
Partai Amanat Nasional (PAN) menilai, pemberian rapor merah terhadap kadernya yang menjabat sebagai Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Patrialis Akbar tergolong aneh. Rapor merah terjadi karena Patrialis gagal membangun lembaga pemasyarakatan. Lembaga pemasyarakatan gagal dibangun karena anggaran belum cair.

"Dananya masih tertahan di Kementerian Keuangan," kata Sekretaris Partai Amanat Nasional (PAN) Taufik Kurniawan kepada wartawan di Jakarta, Kamis (15/7). Karena itu, PAN akan meminta klarifikasi kepada Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4) ikhwal parameter penilaian yang digunakan dan motif mengumumkan hasil evaluasi kepada publik.

Meski begitu, PAN akan menggunakan hasil evaluasi UKP4 sebagai referensi saja. "Setahu saya menyangkut performance tokoh atau pegawai petinggi perusahaan tidak boleh dipublikasikan. Kalau data itu mau dirilis ke publik dari awal juga harus dipublikasikan," jelas Taufik.

Ketua Fraksi PAN Asman Abnur menimpali. Menurut Abnur, wacana perombakan (reshuffle) kabinet yang ditiupkan Partai Golkar tak realistis. Sebab, kewenangan reshuffle ada di tangan Presiden SBY. Terlebih para menteri di Kabinet Indonesia Bersatu II belum bekerja satu tahun.

Penilaian UKP4 pun tak masuk akal. "Patrialis saya lihat gerakan di lapangan ke masyarakat terasa siang malam. Dia itu bekerja keras," kata Asman Abnur.

source: metrotvnews.com Kamis, 15 Juli 2010

No comments:

Post a Comment