Cool Blue Outer Glow Pointer

بِسمِ اللَّهِ الرَّحمٰنِ الرَّحيمِ

Friday, May 6, 2011

Enam Tahanan Penghuni Lapas Cianjur Kabur

Cianjur
Enam tahanan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kabupaten Cianjur melarikan diri, Jumat (6/5) dini hari. Mereka yang melarikan diri itu merupakan penghuni ruangan blok 12 Lapas Cianjur, saat ini masih dalam proses pencarian petugas gabungan.

Informasi yang dihimpun menyebutkan enam tahanan itu melarikan diperkirakan pukul 2.00 WIB. Belum diketahui pasti bagaimana mereka bisa melarikan diri. Namun dari kabar yang beredar mengatakan mereka bisa keluar ruangan di blok 12 dengan cara menggergaji jeruji besi tahanan. Kemudian meninggalkan lingkungan Lapas melalui jalan dinding tembok benteng di bagian belakang.

Kaburnya keenam tahanan lapas itu, diketahui saat petugas Lapas melakukan pengecekan rutin ke ruang tahanan. Ternyata enam tahanan sudah tidak ada, saat itu pula petugas lapas disebar untuk melakukan pencarian.

Namun demikian hingga berita ini ditulis belum ada keterangan resmi dari pihak Lapas terkait kaburnya enam penghuni lapas, maupun status hukum masing masing tahanan. Sebab pejabat lapas tengah berada di lapangan, fokus pada proses pencarian tahanan yang melarikan diri.

Sementara itu Kapolres Cianjur Ajun Komisaris Besar Dadang Hartanto pihaknya sudah mendapat informasi tetapi sifatnya belum berupa laporan resmi. Walaupun dirinya belum mendapat permohonan bantuan untuk proses pencarian, pihaknya akan pro aktif ikut membantu bila memang informasi itu benar.

"Saat ini kami belum mendapat konfirmasi dari Lapas, tapi anggota akan melakukan koordinasi. Kalau memang benar, kami akan bantu. Soalnya tidak boleh ada satupun pelaku kejahatan yang keluar bebas tanpa melalui proses hukum," ujarnya.

Dikatakan Dadang, sejumlah lokasi yanh akan mendapat fokus perhatian untuk pencarian yaitu mendeteksi tempat tempat dimana sebelumnya mereka biasa berada. Kemudian di jalur transfortasi yang biasa digunakan, seperti di terminal.

sumber: pikiran-rakyat.com, Jum'at, 6 Mei 2011

No comments:

Post a Comment