Kepala Lapas Kelas II A Narkotika Banceuy Eddy Santoso mengungkapkan, upaya penyelendupan ganja ke wilayahnya bukan merupakan kasus pertama. Sebelumnya, Agustus 2010, pihak lapas juga mengungkap upaya penyelundupan ganja seberat 4 ons.
"Kasus sebelumnya juga penyelundupan ganja. Itu juga sama keburu terungkap," ujar Eddy kepada wartawan di ruang kerjanya, Rabu (9/3/2011).
Dijelaskannya, upaya penyelundupan itu melibatkan warga binaan lapas atau narapidana. Kasus itu pun sudah ditangani pihak kepolisian.
Saat disinggung peredaran narkoba di lapas, Eddy pun mengakuinya. Sebab, para penghuni lapas tersebut merupakan orang-orang yang terjerumus di dunia narkoba.
"Ya, kita enggak bisa menutupi itu. Namanya juga lapas narkotika, di dalamnya berisi mulai dari bandar sampai pengguna, segala macam ada," ungkapnya.
Namun, sambung Eddy, pihaknya jelas menentang keras peredaran narkotika di sekitar area lapas.
"Kita jelas menyatakan perang terhadap narkotika. Ini sesuai perintah menteri dan aturan lain yang menyatakan semua lapas harus perang terhadap narkotika," jelasnya.
Sebagai antisipasi, kata dia, pihaknya memberlakukan kontrol ke seluruh area lapas dan melakukan razia. "Kita berlakukan razia rutin dan insidentil, sesuai kebutuhan dan antisipasi," tandasnya.
Satu kilogram ganja coba diselundupkan orang tak dikenal ke Lapas Kelas II A Narkotika Banceuy, di Jalan Soekarno-Hatta. Namun, upaya penyelundupan itu keburu terbongkar petugas Lapas.
Upaya penyelundupan diperkirakan terjadi Rabu (9/3/2011) dini hari. Satu kilogram ganja yang dibungkus plastik bening, kardus kemasan susu formula, dan kantong kresek hitam itu, ditemukan salah satu petugas Lapas yang bernama Suwardi sekitar pukul 05.00 WIB.
sumber: detik.com, Rabu, 09/03/2011
No comments:
Post a Comment